Makin Siap Maju Pada Pileg 2024, Dewi Mondo Buat Rumah Singgah dan inspirasi

RedZona BOLMUT – Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 sudah semakin dekat. Berbagai persiapan dilakukan politisi, untuk bertarung pada ajang pesta rakyat tersebut. Salah satunya dilakukan oleh Politisi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.

Bakal Calon Anggota DPRD Bolmut Dewi Mondo, mengaku dirinya siap untuk maju sebagai bakal calon legislatif DPRD Kabupaten Bolmut dari Dapil Pinogaluman – Kaidipang. Kesiapan ini setelah dirinya mendapat amanah dari PDI Perjuangan sebagai Keterwakilan Gender dari Daerah Pemilihan 1 (Satu)

“Saya akan maju lewat Dapil satu melalui partai saya, PDI Perjuangan,” ujar Dewi saat di Hubungi lewat Telepon

Diapun berharap di Pemilu 2024 mendatang, PDI Perjuangan bisa meraih lebih dari satu kursi lewat Dapil satu tersebut, sebagaimana saat ini hanya satu kursi.

Alasan penting Dewi Mondo maju sebagai wakil rakyat Dapil satu ini karena ingin menjadi anggota Parlemen seutuhnya sebagai Corong rakyat Bolaang Mongondow Utara di Parlemen

Wakil rakyat lanjut dewi, harus berada di tengah-tengah rakyat agar kita bisa mengetahui persoalan rakyat sebenarnya. Sehingga harus benar-benar menjadi poros kekuatan baru untuk memperjuangkan kepentingan daerah. Baik itu kaum tani, kaum pekerja,Kaum Perempuan dan pelaku UMKM di Bolmut.

Wanita Berparas cantik kelahiran Pinogaluman ini yakin masyarakat Bolmut lebih Khusus Dapil 1 (Satu) pada pemilu 2024 mendatang bisa lebih baik dalam memilih wakilnya yang betul-betul bisa berbuat untuk rakyat.

Saat ini Dewi Mondo sedang membuat Rumah Singgah untuk masyarakat lebih khusus Dapil 1 (Satu). Fungsi dari rumah singgah ini Untuk. Menampung aspirasi para masyarakat dan Keluhan masyarakat dan ini sebagai Bukti nyata kesiapannya untuk maju pada Pileg 2024.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *