EedZona BOLMUT – Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Abdul Zamad Lauma S.Ip, melakukan kunjungan langsung ke lokasi jebolnya jalur irigasi di Desa Gihang, Jumat (13/12).
Kerusakan ini berdampak serius, mengakibatkan aliran air ke area persawahan di Desa Bigo dan Desa Pontak terputus total.
Dalam kunjungannya, Ketua Komisi III menyampaikan keprihatinan atas kerusakan infrastruktur yang sangat vital bagi para petani.
“Jalur irigasi ini adalah sumber utama pengairan bagi lahan persawahan di wilayah ini. Jika tidak segera ditangani, ini akan berdampak langsung pada produktivitas hasil pertanian masyarakat,” ujarnya Zamad yang sering di sapa Om Dul
Warga Desa Gihang menyambut baik kunjungan tersebut dan berharap ada tindakan cepat dari pemerintah daerah. Salah satu petani, Abdul Wahid, mengungkapkan kekhawatirannya.
“Jika irigasi ini tidak segera diperbaiki, sawah kami bisa mengalami gagal panen,” katanya.
Ketua Komisi III And Zamad Lauma memastikan bahwa pihaknya akan segera berkoordinasi dengan dinas terkait untuk mempercepat proses perbaikan.
“Kami akan mendesak pemerintah daerah untuk memberikan prioritas pada penanganan masalah ini. Kebutuhan petani harus menjadi perhatian utama,” tegas Om Dul
Jalur irigasi yang jebol ini diketahui telah mengalami kerusakan sejak beberapa Bulan lalu akibat curah hujan yang tinggi. Tim teknis dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bolmut dilaporkan telah melakukan survei awal untuk menentukan langkah perbaikan yang diperlukan.
Hingga berita ini diturunkan, warga sekitar terus berharap agar perbaikan dapat segera dilakukan agar kegiatan pertanian mereka dapat kembali normal.